Menggunakan printer secara bersama-sama oleh beberapa komputer dalam satu jaringan bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur sharing printer yang ada di Windows 11. Dengan cara ini kita tidak perlu memindah-mindahkan printer karena setiap komputer yang terhubung ke jaringan bisa mengaksesnya.
Menggunakan printer secara bersama-sama oleh beberapa komputer dalam satu jaringan bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur sharing printer yang ada di Windows 11. Dengan cara ini kita tidak perlu memindah-mindahkan printer karena setiap komputer yang terhubung ke jaringan bisa mengaksesnya.
Namun salah satu masalah yang umum terjadi adalah Windows 11 yang tidak bisa sharing printer. Biasanya akan muncul pesan error “Windows couldn’t connect to the printer” atau pesan serupa yang menandakan printer gagal terhubung.
Pesan error yang sering muncul seperti:
Untuk mengatasi masalah ini ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan, tergantung dari sumber masalah yang terjadi di Windows 11 Anda, beberapa solusi berikut ini mungkin akan membantu dan perlu dicoba.
Windows 11 hanya akan bisa melakukan sharing printer apabila fitur Network discovery dan Printer sharing dalam keadaan aktif. Fitur inilah yang berfungsi untuk membuat beberapa komputer saling berbagi perangkat dalam sebuah jaringan. Jika ini tidak aktif maka Anda tidak akan bisa melakukan sharing printer maupun perangkat lainnya.
Saat Windows 11 Anda tidak bisa terhubung ke printer atau tidak bisa membagikannya ke komputer lain, maka hal pertama yang perlu dipastikan adalah mengecek apakah Network discovery dan Printer sharing dalam keadaan aktif, jika tidak maka kita wajib mengaktifkannya terlebih dahulu.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Service Function Discovery merupakan sebuah proses di WIndows 11 yang harus dijalankan jika ingin melakukan sharing printer. Secara default service ini biasanya akan mati pada komputer tertentu sehingga perlu dijalankan secara manual dan diubah pengaturannya agar berjalan secara otomatis ketika komputer menyala selanjutnya.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Tutup semua jendela pengaturan kemudian coba lagi lakukan sharing printer. Sekarang seharusnya sudah bisa.
Cara mengatasi tidak bisa sharing printer di Windows 11 yang selanjutnya adalah mematika fitur Password Protected Sharing. Fitur ini dalam keadaan aktif akan mencegah komputer Anda melakukan sharing printer sehingga perlu dimatikan terlebih dahulu.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Setelah mematikan fitur ini, coba lagi sharing printer Anda seperti biasa. Apabila belum berhasil, coba restart komputer kemudian setelah menyala silakan coba lagi. Jika masih belum bisa maka lanjutkan ke solusi berikutnya.
Sharing printer biasanya dilakukan pada jaringan WiFi, namun bisa juga menggunakan kabel LAN. Jika menggunakan WiFi Anda selalu mengalami masalah tidak bisa sharing printer maka bisa mencoba menggunakan kabel LAN. Biasanya proses sharing dengan kabel jarang mengalami masalah.
Windows Firewall merupakan fitur perlindungan yang ada pada sistem operasi Windows 11 untuk mencegah adanya koneksi masuk dan keluar yang tidak diinginkan. Terkadang fitur ini juga bisa menyebabkan komputer tidak bisa terhubung ke printer atau membagikan printer ke komputer lain. Untuk itu coba matikan Windows Firewall di komputer Anda sebelum melakukan sharing printer.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Setelah itu tutup semua jendela pengaturan dan coba lagi lakukan sharing printer. Setelah berhasil, jangan lupa untuk mengaktifkan kembali Windows Firewall karena ini cukup penting untuk melindungi komputer Anda.
Driver printer merupakan program yang bertanggungjawab terhadap kinerja printer Anda. Tanpa driver maka printer tidak akan bisa digunakan pada komputer. Begitu pula driver yang mengalami masalah seperti korup atau out date bisa menyebabkan tidak bisa sharing printer di Windows 11. Oleh karena itu Anda perlu mengecek driver printer apakah bekerja dengan baik dan melakukan update driver.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Apabila sudah melakukan semua langkah di atas namun tidak ada yang berhasil maka kita bisa mencoba menggunakan fitur Troublshooter untuk mendeteksi sumber masalah yang sebenarnya terjadi. Troubleshooter akan berusaha menganalisa masalah Anda dan bila memungkinkan akan memperbaikinya secara otomatis.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Tunggu hingga proses scan selesai, troubleshoot akan mendeteksi masalah Anda dan akan memperbaikinya. Bila berhasil maka Anda tinggal ulangi lagi langkah-langkah sharing printer seperti biasa. Namun jika Troubleshooter tidak berhasil memperbaiki masalah maka Anda bisa melihat keterangannya, biasanya Troubleshooter akan menampilkan sumber masalah yang ada beserta langkah apa yang bisa dilakukan, gunakan informasi ini untuk melakukan langkah perbaikan selanjutnya.
Windows 11 merupakan versi terbaru dari Windows yang mungkin masih memiliki bug dan menyebabkan komputer tidak bisa melakukan sharing printer. Oleh karena itu Anda perlu melihat apakah ada update terbaru, biasanya bug akan diperbaiki pada update selanjutnya.
Ikuti langkah-langkah berikut ini:
Itulah beberapa solusi yang bisa kami berikan untuk mengatasi tidak bisa sharing printer di Windows 11. Semoga bisa membantu menyelesaikan masalah Anda. Jika masih mengalami kesulitan jangan sungkan untuk menuliskannya di kolom komentar.